INOVASI TEKNOLOGI PANGAN MENUJU INDONESIA EMAS
Sebagaimana tahun-tahun sebelumnya, pada tahun 2021 PATPI kembali menerbitkan buku yang merupakan kumpulan pemikiran anggota PATPI dari seluruh cabang di Indonesia. Sebanyak 102 penulis dari 20 cabang PATPI berkontribusi dalam buku ini dengan total jumlah artikel sebanyak 76. Profil para penulis terlampir pada bagian akhir buku ini sehingga pembaca dapat mengetahui rekam jejak dan kompetensi masing-masing penulis.
Buku ini diberi judul “Inovasi Teknologi Pangan menuju Indonesia Emas” dengan harapan dapat menjadi acuan yang dapat memberi kontribusi dalam mempercepat tercapainya ketahanan dan kedaulatan pangan yang mantap sesuai Visi Indonesia Emas, yaitu visi pada usianya yang ke 100 tahun kemerdekaan – tahun 2045, Indonesia menjadi negara maju yang mandiri dengan kehidupan yang makmur, adil, merata.
Secara rinci buku ini terdiri atas 4 bagian yaitu bagian I tentang inovasi teknologi berbasis pangan lokal yang memuat 23 artikel, bagian II tentang pengembangan pangan tradisional yang memuat 13 artikel, bagian III tentang mutu dan keamanan pangan yang memuat 20 artikel, dan bagian IV tentang pangan fungsional dan gizi yang memuat 20 artikel.
Sebagai bentuk pengabdian keilmuan kepada masyarakat, PATPI dengan bangga mempersembahkan buku “Inovasi Teknologi Pangan menuju Indonesia Emas” yang dapat diakses secara free (open access) melalui tautan berikut ini: PATPI_Inovasi Teknologi Pangan
Semoga bermanfaat..!