SIMPOSIUM NASIONAL BETWEEN FOOD SECURITY & SAFETY: MENCARI KONSEP BARU
Pada hari kamis, 27 Juni 2019, telah diselenggarakan simposium nasional dengan tema Between Food Security & Safety: Mencari konsep baru. Acara yang diselenggarakan selama satu hari ini merupakan hasil kerjasama antara PATPI Pusat dengan PATPI cabang Jakarta. Terdapat enam pembicara yang hadir diantaranya Dr. dr. Tan Shot Yen, M.Hum; Prof. Dr. Aman Wirakartakusumah; Prof. Dr. Purwiyatno Hariyadi; Dr. Agung Hendriadi; Prof. Dr. Sri Raharjo; Dr. Roy Saparingga. Peserta yang hadir bukan hanya dari anggota PATPI saja, tetapi terdapat juga masyarakat umum maupun pelaku usaha. Tujuan simposium ini adalah mendiskusikan/mencari titik temu persepsi konsep ketahanan pangan dan keamanan pangan yang ada selama ini, mengungkap realita suplai pangan yang ada dan dampaknya terhadap kesehatan dan sosial, mencari solusi masalah ketahanan pangan dan keamanan pangan Indonesia, serta mencari konsep baru ketahanan dan keamanan pangan yang lebih relevan.
Materi disampaikan dalam dua sesi. Peserta sangat antusias sekali dengan paparan yang disampaikan oleh pembicara, salah satunya seperti pemaparan yang diberikan oleh Dr. dr. Tan Shot Yen, beliau mengupas tuntas bagaimana perolehan gizi dan nutrisi yang tepat, yang saat ini masih banyak masyarakat yang salah kaprah dalam memilih sumber nutrisi. Acara dilanjutkan dengan penyampaian bahasan oleh pembahas. Simposium nasional ini menjadi salah satu dari rangkaian awal kegiatan Asean Food Conference di Bali bulan Oktober 2019 nanti.
Rektor Universitas Sahid, Dr. Hardinsyah saat membuka acara Simposium | Prof. Dr. Aman Wirakartakusumah saat memaparkan materi |
Dr. dr. Tan Shot Yen saat memaparkan materi | Ir. Adhi S Lukman, ketua GAPMMI, menjadi pembahas ulasan dari pembicara |
Prof. Dr. Maya, Pakar Pangan dan Dekan FTP UGM | Prof. Amar, Ketua PATPI cabang Jakarta |
Comments (1)
Materi yang sangat urgent dan menarik sekali, bermanfaat juga bagi kami yang sedang merintis usaha, terutama di bidang pangan
Leave Comment