ENSIKLOPEDIA PRODUK PANGAN INDONESIA Jilid 2

Seperti halnya pada Buku Jilid 1, isi buku ini adalah berbagai ragam produk pangan Indonesia yang tersebar dari Sabang sampai Merauke. Ahli teknologi pangan (anggota PATPI) merasa berkewajiban untuk melakukan inventarisasi produk pangan yang terdapat di seluruh Indonesia sebagai sumbangsih terhadap masyarakat Indonesia. Tulisan dalam buku ini sedapat mungkin mengangkat pangan tradisional dari Indonesia dengan pengkayaan sentuhan teknologi pangan. Harapannya adalah pangan Indonesia dapat lebih maju sehingga memberikan nilai tambah berupa keawetan, sifat sensori, dan ekonomi. Serupa dengan Jilid 1 tulisan anggota PATPI ini diharapkan dapat menjadi inspirasi dan acuan, khususnya acuan bagi industri/ pelaku usaha pangan, sekaligus promosi untuk pangan Indonesia.

Buku ini memuat 102 judul produk pangan Indonesia sebagai kontribusi dari 79 orang penulis. Produk Pangan dalam Ensiklopedia Produk Pangan Indonesia Jilid 2 selain memuat teknologi produk pangan olahan juga banyak menyajikan ragam pangan siap saji yang merupakan kekayaan kuliner Indonesia. Beberapa diantara produk pangan olahan maupun pangan siap saji sepertinya serupa, tetapi setelah dicermati, setiap daerah mempunyai kekhasan masing masing sehingga tetap disajikan sebagai pangan yang berbeda. Buku ini dibagi per bab menurut jenis teknologinya, anatara lain adalah: Teknologi Fermentasi, Teknologi Pemanggangan; Teknologi Penggorengan, Pangan Semi Basah, Teknologi Pengeringan, Aneka Teknologi, dan berbagai jenis Produk Pangan Siap Saji. Pengantar pada setiap bab pada Jilid 2 serupa dengan Jilid 1, dengan perubahan pada jumlah judul. Buku ini dilengkapi dengan profil penulis sehingga diharapkan pembaca dapat terhubung dengan kontributor penulisnya.

Sebagai bentuk pengabdian keilmuan kepada masyarakat, PATPI dengan bangga mempersembahkan buku “Ensiklopedia Produk Pangan Indonesia” Jilid 2 yang dapat diakses secara free (open access) melalui tautan berikut ini: Ensiklopedia Produk Pangan Indonesia_Jilid 2

Semoga bermanfaat..!